Natural Sunscreen Anti Blue Light untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat
Sudah satu tahun aku banyak menghabiskan waktu di dalam ruangan yang menghadap langsung ke arah matahari dan hampir gak pernah lepas dari gadget seperti hp dan laptop. Makin kesini aku kok ngerasa kulit wajah aku jadi kusam dan terasa gak sehat ya, langsung deh cari-cari informasi, ternyata kondisi aku yang sering terpapar sinar matahari dan layar gadget ini mempengaruhi kesehatan kulit lho, babes. Tapi aku sekarang gak khawatir lagi, karena udah ada BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++ yang bisa melindungi kulit aku dari UVA, UVB dan Blue Light. Penasaran kan gimana detail dan review product ini? Keep reading, babes.
BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++
Kalau beberapa dari kalian belum tau BASE Personalized Skincare, jadi mereka menyediakan basic skincare seperti cleanser, toner, dan moisturizer yang kandungannya dipersonalisasi sesuai kebutuhan kulit kita masing-masing. It means, products skincare dengan kandungan yang aku pakai belum tentu akan kalian pakai juga. Kalian bisa ikutin skin test di website BASE, setelah mengikuti skin test maka BASE akan merekomendasikan products dengan kandungan yang cocok dan kulit kalian butuhkan.
Belakangan ini BASE mengeluarkan product terbarunya yaitu Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50+++ yang tidak hanya bisa melindungi kulit kita dari radiasi paparan sinar UV, tetapi juga dapat melindungi kulit kita dari bahaya blue light dari layar gadget dan polusi lainnya seperti nano partikel debu.
Belakangan ini BASE mengeluarkan product terbarunya yaitu Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50+++ yang tidak hanya bisa melindungi kulit kita dari radiasi paparan sinar UV, tetapi juga dapat melindungi kulit kita dari bahaya blue light dari layar gadget dan polusi lainnya seperti nano partikel debu.
Kelebihan BASE Ultra Matte Natural Skincare SPF 50 PA+++
- SPF 50 PA+++
- Blue Light Protection
- Hybrid Sunscreen
- Easy to Use & Comfortable
100% Vegan Ingredients, aman untuk Ibu Hamil & Menyusui, Coral-Reef Friendly, dan kandungannya disesuaikan dengan Skin Profile yang kita ikuti saat skin test. So, BASE Ultra Matte Natural Sunscreen personalized ya, artinya ada kandungan pendukung yang ditambahkan dalam sunscreen ini yang sesuai dengan skin profile kita masing-masing. Keren banget kan babes.
Packaging
Dikemas dalam model tube berbahan plastik yang tebal, dengan badan tube berwarna ungu dan tutup tube berwarna orange, cantik banget! Kemasannya bikin sunscreen ini mudah dibawa berpergian (travel friendly). Ujung tube untuk mengeluarkan isi product kecil, aku lebih suka model seperti ini jadi isi yang dikeluarkan tidak akan terlalu banyak.
Ingredients
Kandungan utama dalam sunscreen ini adalah Carrot Seed & Root (Carotolino), Blackcurrant & Raspberry Leaves Extract (Seboxyl) dan Amino Acid from Microorganism (Ectoin).- Carotolino memiliki kandungan BETA-CAROTENE yang efektif dalam mengurangi oksigen reaktif yaitu radikal bebas yang diproduksi oleh kulit saat terpapar radiasi sinar blue light. Kenapa kita butuh BETA-CAROTENE? Well, kulit kita sebenarnya memproduksi beta-carotene tetapi seringnya gak cukup untuk menetralkan radikal bebas seperti oksigen reaktif yang bisa bikin kulit kita keriput, hiperpigmentasi, dan kurangnya elastisitas kulit.
- Seboxyl (Blackcurrant & Raspberry Leaves Extract) adalah antioksidan yang mampu melawan penuaan kulit akibat radikal bebas, mampu mencegah pembentukan komedo hitam yang diakibatkan oleh reaksi oksidasi minyak yang tersumbat di pori-pori yang terbuka dan juga efektif dalam mengontrol sebum agar mencegah pembentukan jerawat karena pori-pori yang tersumbat. Kandungan ini membuat tekstur BASE Ultra Matte Natural Sunscreen jadi ringan, tidak lengket dan juga muda diaplikasikan.
- Ectoin (Amino Acid) mampu melindungi kulit dari kerusakan polusi dan melindungi kulit dari radiasi Inframerah. Ketika diaplikasikan Ectoin membentuk seperti lapisan pelindung yang dapat menarik molekul air.
Read More: [REVIEW] Pierre Cardin Seamless Wireless Bra
Texturenya light cream yang tidak terlalu creamy, mudah diaplikasikan dan mudah diratakannya, karena texturenya yang ringan BASE Natural Sunscreen mudah menyerapnya dan tidak meninggalkan rasa lengket atau berminyak. Warna sunscreen ini orange pucat yang berasal dari ekstrak Carrot Seed & Root.
Review BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++
BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++ ini product andalan aku banget deh dalam melindungi kulit dari paparan sinar UVA, UVB dan juga paparan sinar Blue Light dari gadget. Aku langsung jatuh cinta dari saat pertama kali mengaplikasikan sunscreen ini, karena texturenya yang ringan, mudah diratakan, cepat menyerap dan yang paling penting gak ninggalin whitecast dan no pilling. Hal itu paling penting saat mencari sunscreen yang akan kita gunakan, karena sering banget pakai sunscreen lalu lanjut makeup-an eh malah jadi pilling. Sunscreen ini aman banget digunakan bersamaan dengan makeup atau pun skincare products lainnya.
Menurut aku ini adalah salah satu product yang wajib kita milikin, karena dalam satu product BASE Ultra Matte Natural Sunscreen mengandung berbagai macam kandungan yang sangat bermanfaat untuk melindungi kulit kita. It’s not only a sunscreen that protects from UVA and UVB, but also Blue Light and other pollutants.
Good news, babes! Kalian bisa pakai voucher code “SHEILLA35” untuk mendapatkan DISC. 35% minimal pembelian IDR 100K. Harga BASE Ultra Matte Natural Sunscreen affordable lho cuman IDR 169K, belinya di website BASE ya, babes.
Selain mencoba sunscreennya, aku juga udah cobain basic skincare dari BASE yaitu Cleanser dan Moisturizer. Jadi sehari-hari aku menggunakan cleanser, moisturizer lalu sunscreen dari BASE. So far aku happy sama hasilnya, karena kandungan di dalam tiap productsnya cocok sama kebutuhan kulit aku.
Cleansernya tidak ada busanya sama sekali, bikin kulit aku jadi halus dan lembab. Texture moisturizernya lotion, jadi sedikit lebih cair, mudah banget diratainnya dan cepat menyerap juga. Oh ya karena ini personalized skincare jadi di kemasannya ada tulisan nama kita, hihi lucu yaa, jadi seperti punya aku ini ada tulisan Made for Sheilla, so gumuyyy. Packagingnya dari kaca yang kokoh berwarna putih dengan model pump untuk mengeluarkan isi productnya.
Sekian review dari aku, thank you for reading and see you on my next post!
xx
Sheilla Utama
Sheilla Utama
1 komentar
Gak bikin bruntusan kan kak?
ReplyDelete